Postingan

Menampilkan postingan dari September, 2013

Isi pokok ikrar Sumpah Pemuda Satu Nusa, Satu Bangsa, dan Satu Bahasa yaitu Indonesia

Gambar
Dari bunyi kalimat-kalimat Sumpah Pemuda kita menjadi tahu bahwa para pemuda Indonesia waktu itu menyatakan diri untuk secara bersama-sama mengakui sebagai satu bangsa yaitu bangsa Indonesia. Tidak hanya mengaku sebagai satu bangsa, tetapi juga satu nusa dan satu bahasa. Jadi satu nusa, satu bangsa, dan satu bahasa yaitu Indonesia. Nusa artinya pulau. Nusa juga berarti tanah air, tanah tumpah darah, tanah tempat kita tinggal. Satu nusa berarti meskipun terdiri atas beribu-ribu pulau, tetapi tetap satu tanah air yaitu Indonesia. Kita tahu bahwa wilayah Indonesia terdiri atas banyak pulau. Ada yang besar dan ada yang kecil. Pulau-pulau itu tersebar dari ujung barat sampai timur dan dari utara sampai selatan. Akan tetapi, semua itu kita akui sebagai satu nusa, satutanah air yaitu Indonesia. Tanah air Indonesia bukan hanya Jawa, bukan hanya Sumatra atau bukan hanya Kalimantan. Tanah air Indonesia adalah pulau-pulau yang berada di antara Samudra Hindia dan Pasifik serta Benua Asia dan Aus...

Kongres Pemuda 1 dan 2 PPPI (Perhimpunan Pelajar-Pelajar Indonesia)

Gambar
Pada tahun 1926, berdirilah PPPI (Perhimpunan Pelajar-Pelajar Indonesia). PPPI tidak lagi bersifatkedaerahan, tetapi bertujuan menanamkan rasa kebanggaan, cinta tanah air, dan berusaha mempersatukan semua perkumpulan pemuda. Pada tahun 1926, PPPI berhasil mengadakan Kongres Pemuda Indonesia. Kongres Pemuda berupaya menyatukan perkumpulan pemuda yang bermacam-macam itu ke dalam satu wadah yang disebut Indonesia Muda. Akan tetapi, upaya tersebut belum berhasil. Meskipun demikian semangat dan gagasan bersatu demi perjuangan bangsa Indonesia tetap hidup terus. Pada tahun 1928, PPPI mengadakan Kongres Pemuda Indonesia lagi yang disebut Kongres Pemuda II. Kongres Pemuda II diadakan di Gedung Kramat Raya 106, Jakarta. Dalam Kongres Pemuda II tersebut tepatnya pada hari Minggu malam tanggal 28 Oktober 1928 para pemuda mengucapkan ikrar atau janji. Ikrar tersebut selanjutnya dikenal dengan nama Sumpah Pemuda sebagaimana telah tertulis di muka. Dalam kongres itu juga untuk pertama kalinya diperd...

Alasan pengucapan ikrar atau janji Sumpah Pemuda

Gambar
Mengapa para pemuda Indonesia perlu mengucapkan ikrar atau janji yang selanjutnya dikenal dengan nama Sumpah Pemuda tersebut? Anda pasti tahu, bahwa waktu itu bangsa Indonesia masih dijajah oleh Belanda. Bangsa yang dijajah sangat menderita. Bangsa Indonesia telah berusaha berjuang melawan Belanda. Maka muncullah perlawanan-perlawanan terhadap penjajah Belanda. Seperti Pangeran Antasari dari Kalimantan Selatan, Sisingamangaraja dari Batak, Cut Nyak Dien dari Aceh, Pangeran Diponegoro dari Jawa, dan lain-lain. Namun, perjuangan para pahlawan bangsa tersebut belum berhasil. Sebabnya adalah perjuangan mereka masih bersifat kedaerahan dan kurang terorganisasi. Menyadari hal itu, para pemuda Indonesia tahu bahwa perjuangan bangsa memerlukan persatuan dan organisasi yang baik. Kita perlu bersatu sebagai satu bangsa yaitu bangsa Indonesia. Para pemuda juga membentuk berbagai organisasi kepemudaan sebagai wadah perjuangan mereka. Organisasi kepemudaan pertama adalah Trikoro Darmo, berdiri pada...

Arti dan isi Sumpah Pemuda

Gambar
Sumpah Pemuda adalah sebuah ikrar atau janji yang diucapkan secara bersama-sama oleh para pemuda Indonesia pada saat penjajahan. Merekamengucapkan sumpah itu pada tanggal 28 Oktober 1928. Jadi di saat Indonesia belum merdeka, masih dijajah oleh Belanda. Ikrar atau janji yang diucapkan tersebut berbunyi sebagai berikut. Pertama : Kami poetra dan poetri Indonesia mengakoe bertumpah  darah jang satoe, tanah air Indonesia    Kedua : Kami poetra dan poetri Indonesia mengakoe berbangsa jang satoe, bangsa Indonesia Ketiga : Kami poetra dan poetri Indonesia mendjoendjoeng bahasa persatoean, bahasa Indonesia Mungkin anda akan kesulitan mengejanya. Hal itu karena tulisan zaman dulu masih menggunakan ejaan lama. Huruf U ditulis OE, Y ditulis J dan J ditulis dengan huruf DJ. Namun, memang demikianlah tulisan Sumpah Pemuda yang ditulis dan diucapkan oleh para pemuda Indonesia pada tanggal 28 Oktober 1928 waktu itu. Pada saat upacara peringatan hari Sumpah Pemuda, ikrar itu umumnya ...